Nias Utara//kompasnusa.net-Berdasarkan pernyataan salah seorang Kasek SMKN 1 di Nias Utara beberapa hari yang lalu mengatakan,ada 4 Sekolah Menengah Kejuruan Negeri dapat alokasi dana DAK 2024 dari negara untuk pembangunan gedung baru SMKN dengan jumlah dana setiap sekolah di atas 3 miliar.
Namun,lanjut Kasek itu,untuk mendapatkan proyek tersebut mereka masing-masing bayar uang pelicin 20% dari pagu anggaran. “Iya pak,saat itu kami bayar 20 % kepada seseorang di salah satu hotel mewah di Kota Medan.Kalau tidak bayar,maka kami tidak dapat,”ungkapnya di ruang kerjanya.
Ketika pernyataan Kasek tersebut di konfirmasikan pada waktu yang berbeda kepada 3 orang Kasek lainnya,2 diantaranya membenarkan dan 1 lainnya belum berhasil di temui awak media.
Kepala SMK N 3 Alasa,Kabupaten Nias Utara, Kristiani Hulu ketika di temui tim awak media di lokasi sekolah pada Selasa (18/3/2025), tidak berhasil.Alasannya,Kepala Sekolahnya sedang keluar. “Tadi pagi dia (Kasek) datang untuk tandatangan daftar hadir pak.Tapi setelah itu dia keluar,kata Meirius Ndaha.
Pada kesempatan itu,awak media diperkenankan melihat bangunan baru di sekolah tersebut.Namun kelihatannya sangat mengecewakan.Pasalnya di bagian teras depan terlihat belum selesai dan masih di timbun begitu juga sebagian dinding sudah retak. Selain itu,di halaman sekolah kelihatan parkir 1 unit alat berat masih baru.(@satu)