Program CSR, PLN Indonesia Power Laksanakan Bansos Dengan Salurkan Paket Sembako Jelang Bulan Suci Ramadhan
LANGKAT -kompasnusa.net//PT PLN Indonesia Power UBP Pangkalan Susu menyalurkan bantuan sembako. Sebanyak 102 paket sembako dibagikan di setiap tahun kepada warga Desa Tanjung Pasir, Kecamatan Pangkalan Susu Kabupaten Langkat, menjelang bulan suci Ramadhan.
Di kegiatan itu, Senior Manager PT PLN Indonesia Power UBP, I Nyoman Buda melalui, Arman Susanto pelaksana tugas harian Senior Manager memaparkan bahwa ini adalah bentuk komitmen perusahaan terhadap kepedulian sosial masyarakat sekitar.
“Bantuan ini sebagai bentuk komitmen dalam mendukung program-program sosial CSR PT PLN Indonesia Power UBP Pangakalan Susu untuk membantu masyarakat sekitar yang membutuhkan, khususnya menjelang bulan Ramadhan.” sambut Arman dikegiatan itu, Kamis (27/2/2025).
Acara selanjutnya serah terima paket Sembako secara simbolis dari pihak perusahaan kepada Kepala Desa Tanjung Pasir, Fhaisal Rehza, selaku perwakilan masyarakat sekitar dan segera dapat disalurkan kepada warga yang membutuhkan
Dalam serah terima, Fhaisal Rehza menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada PLN Indonesia Power UBP Pangkalan Susu.
Kami sangat bersyukur dan mengapresiasi kegiatan seperti ini, kami berharap semoga kegiatan seperti ini dapat berlanjut setiap tahunnya agar banyak warga kami yang merasakan manfaatnya.
“Semoga PT PLN Indonesia Power bisa dapat menjaga kelistrikan di daerah Pangkalan Susu pada saat Bulan Suci Ramadhan khususnya di daerah SUMBAGUT.” tutup Fhaisal.
(Tgh)